Minggu, 25 Desember 2011

“Nasi Buk” Siap Mengejutkan Anda Disetiap Gigitan

      Depot Buk Matirah menyediakan nasi campur atau nasi rames. Namun masakannya khas Madura dan sering disebut dengan nama “nasi buk”. Depot Buk Matirah berada di depan Stasiun Kota Baru, lebih tepatnya berada di Jl. Trunojoyo 10 E. Depotnya sederhana dan cukup luas tapi pembelinya bukan main ramainya.
   Berbeda dengan depot lainnya, nasi buk ini disajikan dengan daging-dagingan yang empuk. Ada sate daging, keripik paru, babat daging, ayam panggang, empal, dendeng ragi dan hati sapi. Dan semuanya disajikan dengan beraneka tambahan sayur segar, seperti lodeh dan rawon.
    Meski lauk yang tersedia di depot ini terdiri dari daging-dagingan, namun harga untuk nasi buk ini hanya sekitar Rp. 8.000-10.000,- untuk setiap porsinya. Menu andalan yang sering dipesan pembeli ialah ayam panggang dan nasi rawonnya yang mampu mengejutkan Anda. Dibuka setiap hari sejak pukul 07.00-13.00 WIB. Segera nikmati makanan khas Madura ini, dijamin Anda puas dengan kelezatannya. (SARI. C / 029)
Jalan Trunojoyo 10E (Depan Stasiun Kota Baru Malang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar